Monday
Tips Memilih Tempat Untuk Buka Puasa Bersama Teman
Berikut Istana tampilkan beberapa tips sederhana agar tidak kecewa saat memilih tempat makanan berbuka puasa.
- Cari Info Tempat Makan
Bidadaris bisa memuat beberapa daftar rumah makan yang hendak dikunjungi. Urutkan daftar tempat makan berdasarkan prioritas dan alternatif. Hal ini berguna jika satu rumah makan sudah penuh, maka Bidadaris bisa langsung menuju rumah makan alternatif lainnya tanpa menghabiskan banyak waktu untuk berpikir ulang. - Reservasi / boking
Biasanya rumah makan akan mendahulukan pembeli yang sudah melakukan proses reservasi terlebih dahulu. Maka dari itu, tidak ada salahnya Bidadaris memesan tempat sekaligus menu rumah makan yang hendak dituju. - Pilih Tempat yang Berdekatan dengan Masjid atau Mushola
Hal ini penting karena dengan dekat dengan masjid / mushola Bidadaris akan nyaman dalam berbuka puasa tidak terganggu binggung harus mencari tempat untuk menjalankan sholat maghrib.
- Cermat Memesan Makanan
Pelayan rumah makan bisa saja lupa mengantarkan pesanan Bidadaris terutama saat kondisinya sangat ramai oleh pembeli. Agar Bidadaris tidak kecewa, maka jelaskan secara terperinci apa pesanan anda, tempat duduk dan berapa orang yang ada di meja anda, dengan begitu pelayan restoran lebih mudah mengenali tempat duduk dan pesanannya.
jilbaber | hijaber
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
No comments :
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.